TEMPO.CO, Ternate - Sherly Tjoanda, istri mendiang Benny Laos, calon Gubernur Maluku Utara yang tewas dalam kecelakaan terbakarnya speedboat di Taliabu memperoleh suara terbanyak dalam pemilihan Gubernur Maluku Utara 2024 berdasarkan hasil perhitungan suara cepat (quick count). Sherly yang maju sebagai calon gubernur menggantikan suaminya itu memperoleh lebih dari 50 persen suara.
Rahmi Husein, Ketua Tim Pemenangan Sherly Tjoanda-Sarbin Sehe mengatakan, berdasarkan data form C1 yang dikumpulkan, keunggulan pasangan Sherly-Sarbin diketahui nyaris merata di semua kabupaten Kota di Maluku Utara, kecuali di Kota Ternate dan Kota Tidore Kepulauan. Perolehan suara tertinggi disumbangkan Halmahera Utara dan Halmahera Barat yang menyumbang lebih dari 60 persen.
“Secara keseluruhan perolehan suara calon kami kurang lebih berada pada angka 350 ribu atau 50,73...