INFO NASIONAL - Ketua Dewan Komisioner OJK (Otoritas Jasa Keuangan) Mahendra Siregar menekankan pentingnya hilirisasi dan inovasi teknologi dalam memperkuat ketahanan ekonomi nasional yang berkelanjutan.
Mahendra mengatakan hilirisasi bukan hanya meningkatkan nilai tambah sumber daya domestik, tetapi juga membuka peluang investasi dan memperkuat daya saing Indonesia di pasar global. Hilirasi diyakini dapat meningkatkan ketahanan perekonomian nasional.
“Pada satu sisi berbasis pada pengembangan nilai tambah hilirisasi sumber daya mineral maupun pertanian, di lain pihak berbasis dari stakeholders-nya, berbasis dari sektor jasa keuangan pendukungnya, dan juga aktivitas multiplier effect-nya,” ujar dia dalam acara CEO Networking 2024 bertajuk “Navigating Glob...