Liputan6.com, Jakarta - Miopia atau mata minus adalah salah satu masalah penglihatan yang sering dialami oleh anak-anak di Indonesia. Berdasarkan data Kemenkes RI, sekitar 3,6 juta anak Indonesia mengalami kelainan refraksi ini, dan jumlahnya diperkirakan terus meningkat.
Bagaimana Jika Mata Minus Dibiarkan?
Jumlah kasus mata minus di dunia semakin meningkat, bahkan diproyeksikan mencapai 275 juta pada tahun 2050.
Hal ini menjadi perhatian khusus, terutama pada anak-anak, karena ukuran minus pada mata mereka bisa terus meningkat seiring masa pertumbuhannya.
Menurut dr. Yulinda Indarnila Soemiatno, Sp.M dari PERDAMI JAYA, jika dibiarkan tanpa penanganan yang tepat, kondisi ini bisa berisiko tinggi menimbulkan berbagai komplikasi serius di masa depan.