INFO NASIONAL - Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten, Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi menaruh perhatian khusus pada bidang keagamaan, terutama pondok pesantren atau ponpes. Pasangan ini memang menyiapkan beberapa program untuk para santri dan dunia pendidikan pesantren.
"Pada momen hari santri nasional ini, penting bagi kita untuk terus menguatkan komitmen terhadap perkembangan dan kemajuan pondok pesantren dengan para santrinya," ujar Airin, di Kabupaten Tangerang, pada Selasa, 22 Oktober 2024.
Menurut Airin, pesantren harus menjadi kekuatan pembangunan Banten ke depan, terutama dalam menyiapkan generasi berkarakter Islami. Oleh karena itu, ia mengusung program Santri Innovator dan program beasiswa terutama bagi para santri penghafal Al-Qur'an.
"Pondok pesantren adalah tempat menempa generasi bangsa, maka berbagai program pemerintah harus masuk. Mulai dari dukungan anggaran, program untuk santri, hingga pem...