INFO NASIONAL - Simalungun, sebuah kabupaten seluas 4.372,5 kilometer persegi yang menjadi bagian dari Provinsi Sumatera Utara ini, sejak lama dikenal dengan kekayaan potensi alam, adat istiadat, budaya dan warisan sejarah yang menarik.
Secara administratif Kabupaten Simalungun berdiri sejak 23 Juni 2006, usai berpindahnya ibu kota kabupaten dari Kota Pematangsiantar yang menjadi daerah otonom. Saat ini, Ibu Kota Kabupaten Simalungun berada di Kecamatan Raya. Meskipun terhitung muda secara administratif, sejatinya Simalungun mempunyai sejarah panjang yang begitu dinamis dan menjadikan wilayah ini menjadi salah satu daerah potensial di Sumatera Utara.
Sejarah Simalungun membentang cukup jauh ke belakang, yaitu di masa-masa kerajaan Melayu yang bercorak Hindu-Budha pada abad 13-16. Pengaruh Islam mulai masuk ke Simalungun pada awal abad 17. Yang selanjutnya pada abad 19, kabupaten ini...