INFO NASIONAL - Kima menjadi gerbang mengenal Labengki. Sebuah desa kepulauan di Kabupaten Konawe Utara, Provinsi Sulawesi Tenggara, yang masuk dalam 50 desa terbaik Anugerah Desa Wisata Indonesia atau ADWI 2024. Kima-warga setempat menyebutnya Kimaboe yang berarti kima air, merupakan kerang raksasa yang dilindungi.
Adalah Habib Nadjar Buduha, seorang pelopor konservasi yang mengenalkan kima kepada dunia. Pada 2009, dia bersama sekelompok peneliti dari University of Queensland, Australia, menemukan spesies kima raksasa yang belum tercatat dalam literatur ilmiah. Kima jenis baru ini lantas diberi nama Kimaboe atau Tridacna kima boe sp. Dan Kimaboe menjadi spesies kima terbesar kedua di dunia setelah Tridacna Gigas, yang juga ada di Labengki.
“Awalnya, kami fokus pada konservasi dan penemuan keunikan alam yang bisa diangkat menjadi daya tarik wisata,” kata Habib kepada Tempo, Selasa, 12 November 2024. Pada 201...