TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto mengadakan pertemuan bilateral dengan Presiden Prancis Emmanuel Macron di Museu de Arte Moderna, Rio de Janeiro, Brasil, Selasa, 19 November 2024, waktu setempat. Prabowo dan Macron membahas peluang meningkatkan kerja sama ekonomi dalam persamuhan di sela konferensi tingkat tinggi atau KTT G20 itu.
Prabowo mengunggah pertemuan bilateral dengan Macron melalui akun media sosial X. tidak ada keterangan yang diberikan oleh Mantan Menteri Pertahanan itu. Sementara Macron melalui platform yang sama juga membagikan momen yang sama.
“Inti dari diskusi kami di Rio de Janeiro: kemitraan strategis antara Indonesia dan Prancis, keamanan kawasan Indo-Pasifik, dan upaya kami untuk iklim dan keanekaragaman hayati,” kata Macron dikutip pada Rabu, 20 November 2024.
Menteri Ko...