TEMPO.CO, Jakarta - Hasil sigi Indikator Politik Indonesia yang terbaru menunjukkan jika pasangan Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan unggul jauh dari tiga pasangan calon kepala daerah lainnya di pemilihan kepala daerah Jawa Barat. Elektabilitas Dedi-Erwan mencapai 71,5 persen.
Indikator Politik Indonesia merilis hasil sigi terbaru mereka, hari ini. Survei Indikator Politik Indonesia itu dilakukan dengan simulasi surat suara terhadap empat pasang calon kepala daerah peserta pilkada Jawa Barat. Hasilnya, Dedi-Erwan meraih 71,5 persen, disusul Ahmad Syaikhu-Ilham Akbar Habibie sebesar 16,4 persen.
Dua pasangan calon lainnya, yaitu Acep Adang Ruhiat-Gitalis Dwi Natarina dan Jeje Wiradinata-Ronal Surapradja masing-masing memperoleh 4,4 persen dan 4 persen. Sebanyak 3,7 persen responden lainnya menjawab tidak tahu atau tidak menjawab.
Indikator Politik Indonesia melakukan survei pada periode 14-20 November 2024. Mereka melibatkan 800 ...