TEMPO.CO, Solo - Pasangan calon Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi-Taj Yasin unggul suara di TPS 18 Manahan, Kecamatan Banjarsari, Solo yang menjadi tempat Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka mencoblos. Pasangan nomor urut 2 itu menang tipis dengan perolehan 199 suara.
Pesaingnya, pasangan calon nomor urut 1 Andika Perkasa-Hendrar Prihadi (Hendi) mednapatkan 187 suara atau hanya selisih 12 suara.
Ketua KPPS TPS 18 Manahan, Heru Marwanto mengatakan dari 558 pemilih dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT), ada 422 orang yang menggunakan hak pilihnya. "Berdasarkan hasil penghitungan suara untuk Pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur Jawa Tengah, tercatat ada 36 suara tidak sah karena dicoblos kedua gambar paslon atau mencoblos di luar kotak gambar," ujarnya ketika ditemui awak media dI TPS 18 Manahan, Rabu, 27 Novemb...