Liputan6.com, Jakarta- Pengurus Besar Akuatik Indonesia mengadakan Kejuaraan Nasional Renang Antar Klub se-Indonesia bertajuk 6th Indonesia Open Aquatic Championships 2024. Kejurnas antar klub ini dilangsungkan di Stadion Akuatik Gelora Bung Karno Jakarta pada 21 sampa 24 November 2024.
Antusiasme perenang untuk ikut serta Kejurnas renang antar klub 2024 ini sangat besar. Peserta mencapai 900 atlet dari 176 klub yang tersebar dari berbagai daerah di Indonesia.
"Kejuaraan ini diikuti lebih dari 900 perenang dari 176 klub se-Indonesia. Ini akan jadi ajang pembuktian para perenang usai Olimpiade Paris dan PON 2024 Aceh-Sumut," ujar Waketum PB AI, Harlin Rahardjo.
Menurut Harlin, ajang ini juga menjadi seleksi akhir untuk pembentukan Timnas ke SEA Age Group Desember 2024 di Thailand...