TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Bawaslu Jateng, Muhammad Amin, mengatakan, lembaganya masih mengumpulkan video-video yang Presiden Prabowo Subianto mengajak warga Jateng memilih Ahmad Luthfi-Taj Yasin. Video itu dikumpulkan untuk melihat ada atau tidaknya dugaan pelanggaran dalam Pilkada 2024.
"Apakah (video-video di media sosial) akan menjadi dugaan pelanggaran atau tidak. Ini baru proses awal belum sampai kajian awal," kata Amin dalam pesan WhatsApp, Selasa 12 November 2024.
Amin mengatakan, pengumpulan video itu baru merupakan proses awal. Bawaslu Jateng belum melakukan kajian awal bahkan penelusuran.
Sampai saat ini, Amin mengatakan, Bawaslu juga belum menerima laporan dari masyarakat perihal video Prabowo tersebut. "Kami baru menerima informasi dari WhatsApp saja," kata Amin.
Perihal tindakan Prabowo, Amin mengatak...