TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah mengirim empat siswa untuk mewakili Indonesia di Olimpiade Kimia Internasional atau International Chemistry Olympiad (IChO) ke-57 di Dubai, Uni Emirat Arab, pada 5-14 Juli 2025. Keempat siswa sekolah menengah atas itu merupakan pemenang Olimpiade Sains Nasional (OSN) bidang Kimia tingkat SMA/MA/sederajat.
Mereka adalah Darren Mikael Chauhari, siswa SMAS 1 Kristen BPK Penabur Jakarta; Muhammad Clerisyad Atthahirzi, siswa SMA Al Wafi IBS Bogor; Bramantyo Abimanyu, siswa SMA Labschool Kebayoran Jakarta; dan Sultan El Shirazy, siswa SMA Negeri 17 Palembang.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Kepala Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah, Maria Veronica Irene Herdj...