TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Komisi X DPR RI My Esti Wijayati merekomendasikan agar Sekolah Rakyat ditempatkan langsung di bawah naungan Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah, bukan Kementerian Sosial. Menurut dia, pelaksanaan Sekolah Rakyat lebih sesuai dengan tupoksi Kemendikdasmen.
Apalagi, menurut Esti, Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu’ti telah menyampaikan bahwa guru Sekolah Rakyat akan direkrut dari lulusan program Pendidikan Program Profesi Guru atau PPG dengan kualifikasi tertentu. "Sebaiknya langsung di bawah Kemendikdasmen yang memang sesuai dengan tupoksinya. Kemensos cukup menyampaikan data-data masyarakat miskin ekstrem yang harus diberikan akses," kata dia melalui keterangan tertulis, Selasa, 15 April 2025.
Baca berita dengan sedikit iklan, <...