Liputan6.com, Jakarta - Liverpool sedang merencanakan perombakan skuad signifikan dengan empat bintang Bundesliga masuk daftar incaran pada bursa transfer musim panas mendatang.
Meski saat ini menduduki puncak klasemen Liga Inggris, The Reds diperkirakan akan melakukan beberapa perubahan penting pada komposisi tim mereka.
Situasi ini dipicu oleh ketidakpastian masa depan tiga pilar utama tim yakni, Virgil van Dijk, Trent Alexander-Arnold, dan Mohamed Salah yang kontraknya akan berakhir pada penghujung musim, membuka resiko kepergian mereka dengan status bebas transfer.
Selain trio bintang tersebut, beberapa pemain kunci lainnya juga berpotensi meninggalkan Anfield. Darwin Nunez dan Luis Diaz keduanya dikaitkan dengan kepindahan dari klub Merseyside tersebut meski masih terikat kontrak jangka...