TEMPO.CO, Jakarta -- Kementerian Agama menetapkan hari raya Idul Adha atau 10 Zulhijah 1446 Hijriah jatuh pada Jumat 6 Juni 2025. Penetapan ini dilakukan setelah Kementerian Agama lebih dulu menyimpulkan 1 Zulhijah 1446 H bertepatan pada Rabu, 28 Mei 2025.
Menteri Agama Nasaruddin Umar mengatakan keputusan itu diambil setelah tim rukyat melihat hilal di detik-detik terakhir sidang isbat. Dia menuturkan, di seluruh pulau tanah air sampai detik-detik terakhir tidak ada yang melihat hilal. "Sangat menegangkan sebenarnya, tiba-tiba ada yang menyaksikan bulan di Aceh," kata Menteri Agama Nasaruddin Umar saat Konferensi Pers Sidang Isbat di Gedung Kemenag RI, Jakarta Pusat, Selasa 27 Mei 2025.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini