MENJELANG Paskah 2025, Uskup Agung Jakarta Kardinal Ignatius Suharyo membesuk Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto di Rumah Tahanan Kelas 1 Komisi Pemberantasan Korupsi atau Rutan KPK pada Senin,14 April 2025. Kardinal Suharyo mengatakan berkunjung ke Rutan KPK dalam rangka Paskah.
Salah satu alasan Kardinal Suharyo membesuk Hasto dan tahanan lainnya adalah mengikuti jejak Paus Fransiskus. “Kalau kenal dengan Paus Fransiskus, ketika masih sehat, kalau masa-masa Paskah begini, pada Kamis (menjelang Jumat Agung), beliau selalu datang ke penjara. Selalu,” ujarnya setelah mengunjungi Hasto, seperti dikutip dari Antara.