TEMPO.CO, Jakarta - Calon gubernur DKI Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung dikabarkan bakal bertemu mantan Gubernur Jakarta Anies Baswedan pada pertengahan November 2024. Pertemuan itu disebut sebagai ajang diskusi untuk membahas program pasangan nomor urut 3 di pemilihan kepala daerah atau Pilkada Jakarta.
"Keduanya akan bertemu sebelum pertengahan bulan ini. Pembahasan yang akan dilakukan sama saja dengan pertemuan-pertemuan Mas Pram bersama gubernur sebelumnya. Terutama mencocokkan program kerja untuk Jakarta," kata Juru Bicara Tim Pemenangan Pramono-Rano, Chico Hakim, saat ditemui di Kantor Tempo, Palmerah, Jakarta Barat, Senin, 4 November 2024.
Chico menyampaikan pertemuan Pramono dan Anies Baswedan adalah hal yang wajar. Menurut dia, dua tokoh ini saling berdiskusi untuk Pilkada Jakarta secara langsung atau melalui u...