Liputan6.com, Jakarta Sir Jim Ratcliffe telah dinobatkan sebagai pemilik saham minoritas Manchester United sejak awal tahun ini, tepatnya pada Februari 2024.
Deretan langkah mengejutkan pun langsung diambil bos INEOS usai bertanggung jawab menangani Setan Merah, dengan semuanya ditujukan demi menekan budget sekaligus membangun kembali MU yang sedang terpuruk.
Salah satu manuver tak terduganya ialah memberhentikan eks manajer legendaris Setan Merah Sir Alex Ferguson. Meski amat berjasa buat Manchester United di masa lalu, pria berusia 82 tahun berani didepak oleh Ratcliffe dalam rangka meminimalisasi pengeluaran.
Adapun Ferguson sebelumnya diketahui menduduki jabatan sebagai duta global Manchester United. Dia menerima gaji cukup besar, yakni mencapai lebih dari 2 juta poundsterling per tahun.