Liputan6.com, Jakarta Manchester United sejauh ini masih tetap diakui sebagai salah satu klub paling berpengaruh di Inggris dan dunia. Meskipun Setan Merah dalam beberapa musim terakhir performanya menurun dan tidak meraih gelar Liga Inggris.
MU belum pernah lagi merasakan kebahagiaan meraih gelar juara di liga tertinggi Inggris. Itu sejak kepergian Sir Alex Ferguson, pelatih legendaris yang membawa banyak kesuksesan hingga tahun 2013.
Sekarang, di bawah arahan Erik ten Hag, tim ini masih berjuang untuk bangkit dari keterpurukan. Saat ini, mereka baru mengumpulkan 11 poin dari delapan pertandingan, dan terjebak di posisi ke-11 klasemen sementara Premier League 2024/2025.
Kondisi yang memprihatinkan ini membuat Erik ten Hag, yang ditunjuk sebagai pelatih sejak musim panas 2022, terancam kehilang...