Liputan6.com, Jakarta - Kabar terkini dari dunia transfer menyebutkan bahwa perwakilan Manchester United dan Real Betis dijadwalkan bertemu pekan depan untuk membahas kelanjutan karier Antony, dengan opsi perpanjangan masa peminjaman hingga musim 2025/2026 menjadi fokus utama diskusi.
Winger Brasil berusia 25 tahun tersebut telah menunjukkan kebangkitan mengesankan selama masa peminjamannya di klub Andalusia. Statistik impresifnya mencakup delapan kontribusi langsung yaitu empat gol dan empat assist hanya dalam 11 penampilan di berbagai kompetisi.
Meski secara kontrak Antony dijadwalkan kembali ke Old Trafford musim panas ini, pelatih Manchester United Ruben Amorim mengindikasikan bahwa sang pemain kemungkinan tidak masuk dalam rencana jangka panjangnya.
"Saat bermain di liga Inggris, f...