Liputan6.com, Jakarta - Legenda Setan Merah, Ruud van Nistelrooy mengungkapkan antusiasmenya untuk berkolaborasi dengan nahkoda baru Manchester United Ruben Amorim sembari memberikan indikasi tentang masa depannya di klub.
Van Nistelrooy, yang kini mengemban tugas sebagai pelatih interim, telah menunjukkan kemampuannya ejak ditunjuk pekan lalu menyusul pemecatan Erik ten Hag.
Dalam dua pertandingan perdananya, eks bomber United ini berhasil membawa timnya meraih kemenangan telak 5-2 atas Leicester City di ajang Piala EFL, dilanjutkan dengan hasil imbang 1-1 kontra Chelsea dalam laga Liga Premier akhir pekan kemarin.
Pelatih berdarah Belanda ini masih akan memimpin Setan Merah dalam dua pertandingan tersisa menghadapi PAOK dan Leicester, sebelum tongkat kepemimpinan beralih ke tangan Amorim yang akan da...