INFO NASIONAL - Muara Karang, sebuah kawasan padat penduduk di pesisir utara Jakarta, telah lama dikenal sebagai pusat distribusi hasil laut yang ramai dan surga kuliner yang menggugah selera. Dahulu, kawasan ini hanyalah rawa-rawa yang pada medio 1980-an mulai berkembang dengan hadirnya berbagai lapisan masyarakat yang menetap di sini, termasuk komunitas Tionghoa yang berperan dalam menciptakan identitas kuliner khas di sepanjang Jalan Muara Karang.
Di jantung kawasan ini terdapat Pasar Muara Karang, yang sejak berdirinya menjadi pusat distribusi penting bagi hasil tangkapan nelayan dari pesisir Jakarta dan Kepulauan Seribu. Berbagai jenis ikan segar dapat ditemukan di sini, dan pengunjung juga bisa langsung menikmati hidangan laut yang diolah di kios-kios sekitar pasar, menjadikannya daya tarik tersendiri bagi pecinta kuliner laut.
Pasar ini bukan hanya tempat untuk berbelanja, tetapi juga ruang interaksi sosial yang dinamis. Kini, untuk menjaga dan ...