TEMPO.CO, Jakarta - Calon gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung, memastikan program sarapan gratis bergizi akan langsung direalisasikan jika dia memenangi Pilgub Jakarta 2024. Program ini disebut Pramono sebagai pendukung dari makan bergizi gratis untuk para siswa yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto.
"Bahkan kalau saya misalnya dilantik pada 2025, sudah ada dananya, sehingga program ini pasti bisa berjalan. Jadi bukan sesuatu yang datang dari kayangan-lah," kata Pramono saat ditemui usai audiensi dengan tokoh masyarakat di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Selasa, 29 Oktober 2024.
Soal alokasi dananya, Pramono mengatakan akan berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Jakarta. Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu mengklaim bahwa anggaran ini sudah tersedia t...