Liputan6.com, Jakarta- Persija Jakarta diterpa isu tidak sedap pada bulan Maret 2025 ini. Macan Kemayoran dikabarkan menunggak membayar gaji para pemainnya sehingga berdampak pada performa tim yang mulai merosot.
Saat ini Persija tertahan di urutan empat klasemen BRI Liga 1 20924/2025. Rizky Ridho dan kawan-kawan cuma meraih satu kemenangan di tujuh laga terakhirnya di BRI Liga 1. Terakhir mereka keok 1-3 dari tamunya Arema FC.
Menanggapi isu gaji yang sedang melanda Persija, ketua umum PSSI Erick Thohir angkat bicara. Dalam tayangan Liputan6 SCTV, Erick mengaku masalah ini seharusnya menjadi ranah PT LIB selaku operator liga.
Namun PSSI selama ini sudah membantu PT LIB agar semakin membaik dalam urusan pendapatan. PSSI mendorng PT LIB mendapatkan lebih...