Liputan6.com, Jakarta Timnas Indonesia akan menghadapi China pada laga keempat grup C putaran 3 kualifikasi Piala Dunia 2026 di Qingdao Youth National Stadium, Selasa (15/10/2024). Indonesia berada satu tingkat di atas China, posisi 5, di klasemen grup C.
Timnas Indonesia digadang-gadang berpeluang besar untuk meraih kemenangan. Ini salah satunya disorot oleh media sport ternama, ESPN.
Dalam tulisan yang ditulis Gabriel Tan, dia menyoroti sejarah Indonesia yang sebenarnya pernah main di Piala Dunia 1938 dengan nama Hindia Belanda. Setelah era itu, Indonesia tak pernah lagi main di Piala Dunia, bahkan mendekati lolos pun susah.
Kali ini, peluang Indonesia kembali main di Piala Dunia 2026 ditulis ESPN cukup terbuka. Peluang itu mereka sebut bisa...