Liputan6.com, Jakarta Real Madrid dilaporkan tengah mempersiapkan pergantian manajer yang akan menempatkan Xabi Alonso sebagai pengganti Carlo Ancelotti di Bernabeu. Perubahan akan segera dilakukan untuk mengantisipasi kompetisi Piala Dunia Antarklub FIFA musim panas ini.
Alonso sebelumnya dikaitkan dengan pekerjaan di Manchester United. Namun, pelatih asal Spanyol itu kini siap untuk mengambil alih posisi juara Liga Champions 15 kali itu.
Menurut pakar transfer Fabrizio Romano, Alonso siap untuk segera bekerja dan berarti ia akan bertanggung jawab untuk Piala Dunia Antarklub sekaligus dapat merencanakan jendela transfer musim panas.
Di sisi lain kepindahan Alonso ke Real Madrid bisa merugikan rencana MU dalam soal perekrutan pemain. Saat ini Setan Merah akan mengadakan pembicaraan dengan pemain ...