Liputan6.com, Jakarta - Manchester United mungkin telah mengamankan salah satu hasil terbaik di musim ini pada akhir pekan lalu. Namun, jika menilik sisa pertandingan di Liga Inggris, mereka tidak punya apa-apa lagi untuk diperjuangkan.
Situs web Opta mencatat, tim asuhan Ruben Amorim memang telah meredakan kekhawatiran mereka tentang degradasi. Tapi, dengan perebutan gelar yang hampir berakhir, pertempuran untuk tempat Eropa adalah satu-satunya yang tersisa untuk diperebutkan MU.
Hasil di tempat lain juga bisa mengakhiri peluang mereka. Menurut analisa Opta. MU kini menjadi satu dari empat tim yang diberi peluang 0,00% untuk memenangkan liga, lolos ke Eropa atau terdegradasi musim ini, bersama Tottenham, West Ham, dan Everton.
Tapi, setidaknya United dan Tottenham masih memiliki peluang untuk be...