Liputan6.com, Jakarta - Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana harus puas menjadi runner up All England 2025. Ganda putra Indonesia kalah dari pasangan Korea Selatan Kim Won Ho/Seo Seung Jae dalam partai final di Utilita Arena Birmingham, Birmingham, Inggris, Senin (17/3) dini hari WIB.
Leo/Bagas kalah dari Kim/Seo dengan skor identik 19-21 dan 19-21 dalam waktu 42 menit. "Alhamdulillah bisa sampai ke final, tapi memang tidak mudah di partai tadi," tutur Leo usai laga.
Di pertandingan, Leo/Bagas tertinggal 2-11 pada game pertama. Pasangan ini kemudian bisa mengimbangi permainan Kim/Seo usai interval meski akhirnya kalah.
"Kami sudah berusaha. Sempat tertinggal jauh di game pertama, tetapi bisa mengejar dengan memperbaiki permainan dan m...