Liputan6.com, Jakarta - Orang tua mana yang tak ingin anaknya tumbuh menjadi individu yang cerdas, jenius, dan mampu mengembangkan potensinya secara optimal.
Selain faktor genetik, ternyata ada beberapa langkah sederhana yang terbukti secara ilmiah dapat membantu meningkatkan kecerdasan anak.
Berikut ini adalah empat langkah efektif yang bisa diterapkan oleh orang tua untuk mendukung perkembangan otak anak agar tumbuh menjadi anak pintar.
1. Latihan Fisik dan Olahraga
Di sekolah, anak-anak yang sibuk menjadi atlet kerap dianggap bodoh karena banyak menghabiskan waktu di lapangan ketimbang perpustakaan. Padahal, penelitian tahun 2007 menunjukkan bahwa orang bisa mempelajari kosakata 20 persen lebih cepat setelah berolahraga, seperti dilansir Time ...