TEMPO.CO, Jakarta - Puluhan orang ikut mendaftar sebagai bakal calon anggota Majelis Wali Amanat Universitas Pendidikan Indonesia atau MWA UPI periode 2025-2030 dari unsur masyarakat. Tim penjaringan calon anggota MWA UPI kini telah menyelesaikan tahapan pendaftaran yang dibuka sejak 7-25 Oktober 2024.
“Selanjutnya kami melakukan pemeriksaan atau verifikasi kelengkapan persyaratan,” ujar ketua tim penjaringan Dadang Sunendar lewat keterangan tertulis, Senin 28 Oktober 2024.
Tahapan penjaringan yang sudah dilakukan meliputi pengambilan formulir pendaftaran dan kelengkapan persyaratan bakal calon anggota MWA unsur masyarakat di sekretariat panitia atau mengunduh secara daring di laman UPI. Serta penyerahan formulir pendaftaran dan kelengkapan dokumen persyaratan pendaftaran oleh bakal calon anggota MWA unsur masyarakat ke sekretar...