TEMPO.CO, Jakarta - Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) akan menggelar rapat paripurna di kompleks parlemen Senayan, Jakarta Pusat, hari ini, 17 Oktober 2024. Rapat paripurna ini bertujuan untuk mengesahkan pengangkatan Muhammad Herindra sebagai Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) yang baru.
Rapat paripurna dijadwalkan akan berlangsung mulai pukul 09.30 WIB. Sebelumnya, Herindra telah menjalani uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test pada Rabu, 16 Oktober 2024.
Ketua DPR Puan Maharani menyatakan bahwa Herindra memenuhi syarat untuk menjabat sebagai Kepala BIN. "Hasil dari tim pertimbangan tersebut menyatakan Bapak Muhammad Herindra sebagai satu-satunya calon kepala BIN dinyatakan kami terima untuk bisa dilantik," kata Puan di kompleks...