Liputan6.com, Jakarta - Sepak terjang timnas Indonesia kembali mendapat perhatian. Giliran Euronews TV yang menceritakan kiprah Tim Garuda dalam usaha mencapai Piala Dunia 2026. Media berbasis Brussels, Belgia, itu memberi judul publikasi 'Kebangkitan Sepak Bola Indonesia'.
Dalam unggahan di media sosial, yang kemudian re-post Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Euronews TV menyebut Merah Putih sudah mengubah peta sepak bola sembari berharap kembali mengikuti Piala Dunia.
Indonesia untuk pertama kali mencapai fase ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026. Dalam perjalanannya Rizky Ridho dan kawan-kawan mampu mengimbangi nama-nama yang lebih diunggulkan seperti Arab Saudi, Australia, serta Bahrain. Sebelumnya Indonesia juga mencapai babak gugur Piala Asia untuk kali pertama sepanjang sejarah pada edisi 2023.