Liputan6.com, Jakarta - MotoGP 2024 resmi berakhir menyusul gelaran di Sirkuit Barcelona, Minggu (17/11/2024) malam WIB. Namun, para penunggang besi tidak akan lama-lama istirahat.
Persaingan sudah hadir beberapa hari kemudian, dengan berlangsungnya tes pasca-musim di lokasi sama, Selasa (19/11/2024). Pada kesempatan ini, pembalap akan menjajal tunggangan terbaru menyambut MotoGP 2025.
Salah satunya juara dunia 2024. Meninggalkan tim satelit Ducati Prima Pramac Racing, sosok berusia 26 tahun tersebut bakal mengendarai RS-GP milik Aprilia.
Selain Martin, nama-nama lain juga siap menggunakan momen ini untuk beradaptasi dengan motor baru karena pindah tim atau pabrikan. Juara dunia delapan kali Marc Marquez akan merasakan kedahsyatan Desmosedici GP terbaru usai ja...