Liputan6.com, Jakarta - Pengakuan mengejutkan datang dari pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, menjelang duel melawan Arsenal di Liga Champions. Pelatih Italia tersebut berpendapat bahwa Martin Odegaard mengambil langkah tepat saat memutuskan meninggalkan Los Blancos untuk bergabung dengan Arsenal pada 2021.
Perjalanan Odegaard di Santiago Bernabeu memang penuh liku. Datang sebagai wonderkid berusia 16 tahun pada 2015, dunia sepak bola menaruh harapan besar yang disematkan pada pemain asal Norwegia ini untuk menjadi bintang masa depan Real Madrid. Namun, angan itu tak sepenuhnya terwujud di Santiago Bernabeu.
Mimpi Odegaard berkembang di Spanyol perlahan memudar, dengan catatan miris hanya 11 penampilan bersama tim utama Real Madrid. Masa-ma...