TEMPO.CO, Jakarta - Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil, berjanji akan membangun rumah sakit di Wilayah Cakung, Jakarta Timur. Hal ini dilontarkan saat dia blusukan dan menyapa warga di Rukun Warga (RW) 08 Kelurahan Cakung Barat,
“Dengan datang ke Cakung, yang menjadi prioritas nomor satunya membangun rumah sakit,” kata Ridwan Kamil usai blusukan, pada Kamis, 31 Oktober 2024.
Tujuan Ridwan Kamil ingin membangun rumah sakit di Cakung karena ia menilai fasilitas kesehatan merupakan kebutuhan dasar. Sebab, menurut dia, membangun negara dimulai dari kebutuhan dasar, pendidikan, dan kesehatan.
"Kalau urusan pendidikan-kesehatannya aja belum eksis, kan kasihan. Maka nanti Insya Allah diproritaskan," kata Ridwan Kamil.
Pembangunan rumah sakit di Cakung nantinya akan bekerja sama dengan Pemerintah dan Badan...