TEMPO.CO, Jakarta - Calon Gubernur Jakarta nomor urut 2 Dharma Pongrekun menjelaskan alasan dirinya mempertanyakan kebijakan rivalnya Rano Karno saat menjabat sebagai Plt Gubernur Banten di tengah sesi debat kedua Pilgub jakarta.
“Nilai-nilai yang ada di Baduy itu bisa menjadi inspirasi untuk membangun adab Jakarta,” ujar Dharma di sesi konferensi pers debat kedua di Beach City International Stadium, Jakarta Utara, pada Ahad, 27 Oktober 2024.
Ia mengatakan tidak bermaksud untuk membuat kota metropolitan Jakarta sebagai wilayah yang terisolasi dari perkembangan modern. Dirinya berkeinginan untuk mengembangkan Jakarta dengan mengadopsi adab masyarakat Baduy yang walaupun dikunjungi oleh wisatawan mereka tetap menjaga nilai yang dianut.
Suku Baduy adalah kelompok masyarakat yang memiliki adat S...