Liputan6.com, Jakarta Suasana di dalam gerbong KRL jurusan Bogor semakin menarik perhatian para penumpang. Poster bertuliskan Pejuang Sarjana dengan wajah Aci Resti terpampang di berbagai sudut, membawa pesan motivasi bagi mahasiswa untuk tetap semangat menyelesaikan pendidikan. Tak hanya itu, suara khas Aci juga terdengar melalui adlibs yang diputar di dalam gerbong, mengajak generasi muda untuk terus berjuang meraih gelar sarjana.
Kampanye Pejuang Sarjana yang diinisiasi oleh Universitas Mercu Buana (UMB) bertujuan untuk memberikan dorongan semangat bagi mahasiswa agar tetap fokus menyelesaikan studi mereka. Sebagai bentuk komitmen dalam menginspirasi generasi muda, UMB menunjuk Aci Resti, komika dan entertainer berbakat...