Liputan6.com, Jakarta- Siapa yang tak kenal Roman Abramovich? Miliarder Rusia ini mendadak menjadi sorotan dunia setelah penjualan klub sepak bola Chelsea yang kontroversial. Penjualan Chelsea senilai 2,5 miliar poundsterling kepada konsorsium Amerika yang dipimpin Todd Boehly dan Clearlake Capital pada Mei 2022 menjadi babak akhir kepemilikan Abramovich selama 19 tahun.
Keputusan ini terpaksa diambil setelah Abramovich dikenai sanksi oleh pemerintah Inggris pada Februari 2022, menyusul invasi Rusia ke Ukraina dan dugaan hubungannya dengan Vladimir Putin.
Selama hampir dua dekade, Abramovich telah mengubah Chelsea menjadi klub raksasa Eropa. Di bawah kepemimpinannya, The Blues meraih 21 gelar bergengsi, termasuk lima trofi Liga Inggris dan dua Liga Champions. Namun, kesuksesan itu harus berakhir secara tiba-tiba. Kini, untuk pertama kalinya sejak penjualan tersebut, Abramovich akan berbicara dan mengungkap kisah di balik layar.<...