TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu’ti mengatakan kelompok bermain dan daycare akan menjadi perhatian pemerintah dalam penyelenggaraan wajib belajar 13 tahun yang rencananya akan dilaksanakan pada 2025.
“Kita tahu persis bahwa kelompok bermain ini juga menjadi bagian dari perhatian pak presiden, terutama ketika beliau bicara mengenai penghapusan stunting,” kata Mu’ti kepada awak media dalam acara pembukaan Pameran Bulan Bahasa dan Sastra 2024 di Kantor Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah, Jakarta, pada Senin, 28 Oktober 2024.
Menurut Mu’ti, anak-anak di kelompok bermain sering kali tidak mendapat asupan kesehatan dan pembimbingan yang baik. Selain kelompok bermain, Mu&rs...